Oriflame With Tiar

Oriflame With Tiar
Agustus 2014 at Duri Sidikalang

Rabu, 18 Maret 2009

Sebuah Renungan Tentang KESUKSESAN!! !

dari milist pomparan@sitohang.org

Sebuah Renungan Tentang KESUKSESAN!! !

Sukses itu sederhana,sukses tidak ada hubungan dengan menjadi kaya raya, sukses itu tidak serumit/serahasia seperti kata kiyosaki/tung desem waringin/the secret,sukses itu tidak perlu dikejar, SUKSES adalah Kita.. karena kesuksesan terbesar ada pada diri Kita sendiri...
Bagaimana Kita tercipta dari pertarungan jutaan sperma untuk membuahi 1 ovum, itu adalah sukses pertama Kita!Bagaimana Kita bisa lahir dengan anggota tubuh sempurna tanpa cacat, itulah kesuksesan Kita kedua...
Ketika Kita ke sekolah bahkan bisa menikmati studi S1, di saat tiap menit ada 10 siswa drop out karena tidak mampu bayar SPP, itulah sukses Kitaketiga...
Ketika Kita bisa bekerja di perusahaan bilangan segitiga emas, di saat 46 juta orang menjadi pengangguran, itulah kesuksesan Kita keempat...
Ketika Kita masih bisa makan tiga kali sehari, di saat ada 3 juta orang mati kelaparan setiap bulannya itulah kesuksesan Kita yang kelima...
Ketika Kita masih bisa bermain dengan anak dan Suami/ Istri Kita, di saat banyak orang yang lebih mementingkan pekerjaan dibanding keluarga itulah kesuksesan Kita Ke enam...
Sukses terjadi setiap hari, Namun Kita tidak pernah menyadarinya... Sukses selalu dibiaskan oleh penulis buku laris supaya bukunya bisa terus-terusan jadi best seller dengan membuat sukses menjadi hal yang rumitdan sukar didapatkan.. . Meskipun sebenarnya sukses itu sering didapatkan.
Sukses tidak melulu soal harta, rumah mewah, mobil sport, jam Rolex, pensiun muda, menjadi pengusaha, punya kolam renang/helikopter, punya istricantik seperti Donald Trump & resort mewah di Karibia...
Sukses adalah mencintai & bangga terhadap diri Kita sendiri, mengerjakan apa yang Kita sukai kapan saja dan di mana saja....
Sukses sejati adalah hidup dengan penuh syukur atas segala rahmat Tuhan, sukses yang sejati adalah menikmati & bersyukur atas setiap detik kehidupan Kita, pada saat Kita gembira, Kita gembira sepenuhnya, sedangkan pada saat Kita sedih, Kita sedih sepenuhnya, setelah itu Kita sudah harus bersiap lagi menghadapi episode baru lagi.
Sukses sejati adalah hidup benar di jalan Tuhan, hidup baik, tidak menipu, saleh & selalu rendah hati, Sukses itu tidak lagi menginginkan kekayaan ketimbang kemiskinan, tidak lagi menginginkan kesembuhan ketimbang sakit, sukses sejati adalah bisa menerima sepenuhnya kelebihan dan kekurangan Kita apa adanya dengan penuh syukur.
Pernahkah Kita menyadari?
Kita sebenarnya tidak membeli suatu barang dengan uang, uang hanyalah alat tukar, Kita sebenarnya membeli rumah dari waktu Kita.
Ya, Kita mungkin harus kerja siang malam utk bayar KPR selama 15 tahun atau beli mobil/motor kredit selama 3 tahun. Itu semua sebenarnya Kita dapatkan dari membarter waktu Kita, Kita menjual waktu Kita dari pagi hingga malam kepada penawar tertinggi untuk mendapatkan uang supaya bisa beli makanan, pulsa telepon dll...
Aset terbesar Kita bukanlah rumah/mobil Kita, tapi diri Kita sendiri, Itu sebabnya mengapa orang pintar bisa digaji puluhan kali lipat dari orangbodoh... Semakin berharga diri Kita, semakin mahal orang mau membeli waktu Kita...
Itu sebabnya kenapa harga 2 jam-nya Kiyosaki bicara ngalor ngidul di seminar bisa dibayar 200 juta atau harga 2 jam seminar Pak Tung bisamencapai 100 juta!!!
Itu sebabnya kenapa Nike berani membayar Tiger Woods & Michael Jordan sebesar 200 juta dollar, hanya untuk memakai produk Nike. Suatu produkbermerk menjadi mahal/berharga bukan karena merk-nya, tapi karena produk tsb dipakai oleh siapa...
Itu sebabnya bola basket bekas dipakai Michael Jordan diperebutkan, bisa terjual 80 juta dollar, sedangkan bola basket bekas dengan merk sama, bilakita jual harganya justru malah turun...
Hidup ini kok lucu,Lucu bila setelah Kita membaca tulisan di atas Namun Kita masih mengejar fatamorgana tersebut ketimbang menghabiskan waktu Kita yang sangat berharga untuk sungkem sama orang tua yang begitu mencintai Kita, memeluk hangat pasangan hidup Kita, bercanda dengan anak kita, mengatakan "I love you" kepada Keluarga yang Kita cintai.
Lakukanlah ini selagi Kita masih punya waktu, selagi Kita masih sempat, Kita tidak pernah tahu kapan Kita akan meninggal, mungkin besok pagi,mungkin nanti malam, LIFE is so SHORT

Selasa, 10 Maret 2009

Semua masalah mendatangkan kebaikan

'''Walau lg overload, banyak kerjaan, dan pikiran kacau, camera tetap action...."
God bless

Senin, 09 Maret 2009

Change

Semua harus berubah, berubah untuk lebih baik tentunya.Selamat datang tahun 2009, walau apapun yang merintangi waktu pasti berganti dan sekarang sudah tahun 2009.
Hidup terasa singkat dan ingin sekali kembali ke masa yang lalu, tapi apa daya tidak bisa hanya bisa menoleh dan sejenak mengenang andaikata saat yang lalu ada hal bahagia inginnya terulang dan terus-menerus, ketika masa lalu terjadi hal yang menyedihkan inginnya bisa kuubah atau sama sekali tidak kulalui. Kembali di masa sekarang itulah realita dan harus dihadapi, suka tidak suka harus "welcome new day and new hope"
Satu hal yang selalu teringat, jangan mengulangi kesalahan yang sama untuk kedua kali. Karena terlalu dihindari akhirnya terjadi juga dan bahkan hampir 3 kali.Dalam hati teriak "Oh My GOD, aku melakukannya lagi".Biarlah menjadi pengalaman berharga kejadian 2002 dan kejadian 2008, Dua tahun yang jaraknya lumayan lama tetapi kesalahan yang sama terjadi, hanya bisa menyesali dan penyelesaiannya sama seperti tahun sebelumnya. Mulut tertawa karena masalah selesai tetapi hati menangis.
so..Welcome 2009, umur yang bertambah, membuat semakin matang, bijak dan berpikir dulu sebelum bertindak. Hal-hal yang terjadi di tahun yang lalu bukan cobaan tapi proses yang harus dilalui untuk bisa menghadapi tantangan dan hal di waktu sekarang dan mendatang.dengan penuh basa-basi dan harapan dan keinginan dan apalah...Berubah untuk lebih baik, why not!!!!!!i'm ready for everything.
Semua karena KASIH KARUNIA..GOD Bless(Tiar 07-01-2009)

Senin, 02 Maret 2009

SUKSES

SELEKSI APA YANG AKAN DILAKUKAN
URUTKAN UNTUK PRIORITAS
KOMITMEN UNTUK MENGERJAKAN
SIAPKAN SEGALA SESUATU YG DIBUTUHKAN
EKSPRESIKAN DAN LAKUKAN
SERAHKAN SEMUA PADA TUHAN

Thanks God...
i love YOU with all i am

Pikiran menentukan suasana hidup kita

Jika kita mengisi pikiran kita dengan masalah,Maka hidup kita pun serasa penuh dengan masalah.
Jika kita mengisi pikiran kita dengan kebencian,Maka hidup kita pun serasa penuh dengan kebencian.
Jika kita mengisi pikiran kita dengan ketakutan,Maka hidup kita pun serasa penuh dengan ketidak nyamanan.
Jika kita mengisi pikiran kita dengan kejahatan,Maka hidup kita pun serasa penuh dengan pikiran jahat.
Jika kita mengisi pikiran kita dengan kebaikan,Maka hidup kita pun serasa penuh dengan hal-hal yang baik.
Jika kita mengisi pikiran kita dengan kesucian,Maka hidup kita pun serasa penuh dengan kekudusan.
Jika kita mengisi pikiran kita dengan kasih,Maka hidup kita pun serasa penuh dengan kasih.
Jadi akhirnya, saudara-saudara, Semua yang Benar,Semua yang Mulia,Semua yang Adil,Semua yang Suci,Semua yang Manis,Semua yang Sedap Didengar,Semua yang Disebut Kebajikan dan Patut Dipuji,P I K I R K A N L A H SEMUANYA ITU. (Filipi 4:8)
Tuhan Yesus memberkati.
ffrom : milist terangdunia.com